Sebagai upaya meningkatkan inovasi daerah,
Pemkab Tabalong menggelar sosialisasi bagi inovasi daerah pada Rabu, 27 Maret
2024. Melalui sosialisasi ini diharapkan dapat melahirkan inovasi-inovasi yang
berkualitas.
Sosialisasi inovasi daerah tahun 2024 yang
digelar Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian, dan Pengembangan
BAPPEDALITBANG Tabalong menyasar seluruh inovator lingkup Pemkab Tabalong.
Kegiatan sosialisasi ini digelar sebagai
upaya dalam meningkatkan kualitas inovasi yang ada di Kabupaten Tabalong.
Dalam kesempatan ini, para peserta
diberikan materi tentang pemahaman inovasi, indikator inovasi, serta tahapan
penilaian inovasi.
Sekretaris BAPPEDALITABANG Tabalong,
Sujadi, mengatakan bahwa untuk mengawal pembuatan inovasi sesuai dengan aturan
yang berlaku, pihaknya tidak hanya memberikan sosialisasi, namun juga akan
melakukan coaching clinic bagi seluruh SKPD.
Sehingga melalui berbagai kegiatan
pendampingan tersebut, berbagai inovasi ideal yang sesuai dengan harapan dapat
terwujud, yakni di antaranya dapat memberikan kemudahan, efisiensi, dan
efektivitas terhadap pelayanan daerah.
"Inovasi ini kan sebenarnya secara
manajemen itu bisa memberikan kemudahan kemudian efisiensi dan efektivitas jadi
harapannya inovasi-inovasi itu bisa kalau dari konteks pemerintahan bisa
mempercepat proses pelayanan pemerintahan kemudian pelayanan publik bisa
dijangkau lebih mudah dan intinya nanti bisa meningkatkan kesejahteraan
masyarakat. Ini inovasi harapan harapannya seperti itu jadi memudahkan segala
macam birokrasi yang sudah kita lakukan," ujar Sujadi, Sekretaris
BAPPEDALITBANG Kab. Tabalong.
Sujadi menambahkan bahwa peningkatan
kualitas inovasi juga merupakan salah satu upaya pemerintah daerah Kabupaten
Tabalong dalam mempertahankan prestasi sebagai kabupaten terinovatif pada ajang
Indonesia Government Awards.
Selain itu, Kabupaten Tabalong juga terus
meningkatkan jumlah inovasi dari tahun ke tahun.
Yang mana dari tahun 2021 tercatat ada
sebanyak 34 inovasi, tahun 2022 98 inovasi, tahun 2023 175 inovasi, dan di
tahun 2024 ditargetkan sebanyak kurang lebih 200 inovasi.
(Maria Ulfah, TV Tabalong)