Pemerintah Kabupaten Tabalong melalui Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tabalong mengapresiasi pelaksanaan Festival Panen Hasil Belajar Calon Guru Penggerak Angkatan ke-7 Kabupaten Tabalong. Para calon Guru Penggerak diharapkan dapat menjadi guru yang bisa membawa perubahan bagi dunia pendidikan.
Pelaksanaan Lokakarya 7 atau panen hasil belajar calon Guru Penggerak Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan ke-7 ini dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tabalong yang diwakili oleh Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tabalong, Hasbi, pada Sabtu, 8 Juli 2023, di Auditorium Islamic Center Maburai.
Dalam sambutannya, Hasbi mengapresiasi pelaksanaan Lokakarya 7 yang diikuti 46 orang calon Guru Penggerak dan 10 orang pengajar praktik Pendidikan Guru Penggerak Angkatan ke-7 Kabupaten Tabalong.
Hasbi menuturkan bahwa Guru Penggerak membawa dampak positif yang sangat signifikan bagi pendidikan di Kabupaten Tabalong. Untuk itu, Guru Penggerak diharapkan dapat menjadi agen perubahan yang bisa melahirkan generasi yang tangguh dan generasi yang siap menghadapi tantangan di masa yang akan datang.
“Guru Penggerak adalah sosok yang luar biasa di dunia pendidikan. Mereka telah menunjukkan dedikasi, semangat, motivasi yang luar biasa dalam meningkatkan mutu pendidikan di daerah kita. Mereka telah menjadi agen perubahan yang menginspirasi dan membimbing para siswa kita untuk mencapai potensi mereka,” ujar Hasbi, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Tabalong.
Hasbi mengatakan bahwa dirinya melalui Dinas Pendidikan selalu siap untuk mendukung pelaksanaan program Pendidikan Guru Penggerak di Kabupaten Tabalong, guna menghasilkan pendidikan yang berkualitas dan meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Tabalong. (Nova Arianti, TV Tabalong)
Sumber: mc.tabalongkab.go.id