Oleh Media Center   Kamis, 16 Mei 2019
PLUT dan Terminal Akan Dibangun di Tanjung Baru
1661 Kali dilihat
Ekonomi & Bisnis

MediaCenter,Tabalong - Bupati Tabalong, H. Anang Syakhfiani melakukan peninjauan ke sejumlah lokasi pembangunan yang berlokasi di Jalan Tanjung Baru, Selasa (14/5).

Lokasi pertama yang menjadi tujuan adalah Pusat Usaha Terpadu (PLUT) yang rencananya akan dibangun di samping kantor BPBD Tabalong dengan lahan yang disiapkan seluas 3000 meter persegi dan dana pembangunan Rp.2 miliar.

“Dan ini bantuan dari kementrian koperasi, nah yang kecil-kecilnya itu dari kita, fisiknya dari kementrian.” Jelas Bupati Tabalong, H. Anang Syakhfiani saat ditemui awak media usai peninjauan di Mabuun, Selasa (15/5).

Nantinya PLUT ini akan menyediakan jasa non-finansial bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menegah seperti pusat pelatihan, expo mini, dan galeri, serta konsultan yang dapat membantu urusan perizinan, pengembangan SDM, keuangan, produksi, dan pemasaran.

Kemudian lokasi kedua yang ditinjau oleh Bupati dan jajaran ialah lokasi rencana pembangunan Terminal baru yang berlokasi di jalan Tanjung Baru dengan lahan yang disiapkan seluas enam hektar.

Bangunan Terminal baru ini rencananya akan seperti Terminal tipe A, selain itu juga akan dibangun Taman edukasi lalu lintas. Tidak hanya itu, tetapi disekitarnya akan dibangun tempat usaha.

“tentu kita juga akan bekerja sama dengan kementrian perhubungan karena arahnya kita ingin nanti jadi terminal tipe A.” Bebernya.

Menurut Anang juga dengan dibangunnya tempat usaha di sekitrar terminal bisa menjadi pusat bisnis baru dan penambahan perkonomian bagi warga Tabalong.

Land clearing Terminal baru ini rencananya akan dilakukan pada tahun ini, kemudian pembangunan fisiknya mulai dibangun di tahun 2020.

Dan terakhir, Tanjung Expo juga ditinjau bupati sambil mengingatkan dinas terkait agar rumput-rumput di yang mulai panjang segera dirapikan. (MC Tabalong/Gilang).